EVALUASI PROGRAM BERSAMA LINDUNGI ANAK DARI KEKERASAN
Abstract
Kabupaten Sidoarjo memiliki tingkat korban kekerasan terhadap anak tertinggi kedua se-Provinsi Jawa Timur, sehingga penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara evaluatif bagaimana pelaksanaan program BERLIAN (Bersama Lindungi Anak) dalam mencegah dan menekan angka kekerasan pada anak di Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian, teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini menggunakan teori evaluasi kebijakan menurut Wiliiam N. Dunn yang terdiri dari enam kriteria yakni Efektivitas, Efisiensi, Kecukupan, Perataan, Responsivitas, dan Ketepatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan program BERLIAN belum sepenuhnya berjalan dengan optimal karena belum memenuhi kriteria dalam hal efektivitas, efisiensi, kecukupan, dan perataan. Hal ini disebabkan karena kegiatan sosialisasi hanya dilakukan secara langsung tanpa dukungan media sosial dan DP3AKB Kabupaten Sidoarjo belum melakukan sosialisasi BERLIAN ke seluruh sekolah di Kabupaten Sidoarjo karena anggaran yang terbatas. Meskipun demikian, dalam kriteria responsivitas dan ketepatan menunjukan bahwa program BERLIAN sudah tepat sasaran dan rata-rata responsivitas guru dan peserta didik merasa puas dan memberikan antusiasme yang tinggi. Hasil penelitian tersebut diharapkan dapat berimplikasi pada perbaikan program Bersama Lindungi Anak di masa yang akan datang.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Arief, I. S., & Zulkarnaini, Z. (2017). Evaluasi Pelaksanaan Program Raskin Dikelurahan Maharatu Kota Pekanbaru (Doctoral dissertation, Riau University).
Bastian, M. A., & Tukiman. (2022). Implementation of Joint Program Protect Children in The Protection of Child Victims of Violence at The Women ’ s Empowerment Service of Child Protection and Family Planning, Sidoarjo Regency. Ganaya : Jurnal Ilmu Sosial Dan Humaniora, 5(4), 482–494.
Budiani, N. W. (2017). Efektivitas Program Penanggulangan Pengangguran Karang Taruna “Eka Taruna Bhakti” Desa Sumerta Kelod Kecamatan Denpasar Timur Kota Denpasar. Jurnal Ekonomi Dan Sosial (INPUT), 2(1), 49–57.
Creswell, J. W. (2018). Research Design:Pendekatan Metode Kualitatif, Kuantitatif, dan Campuran (4th ed.). Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Dunn, W. N. (2003). Pengantar Analisis Kebijakan Publik (2nd ed.).
Kandedes, I. (2020). Kekerasan Terhadap Anak Di Masa Pandemi Covid 19. Jurnal Harkat : Media Komunikasi Gender, 16(1), 66–76.
Faradisa, R., Rostyaningsih, D., & Lituhayu, D. (2018). Evaluasi Program Penanganan Anak Jalanan Oleh Dinas Sosial dan Olahraga Kota Semarang Melalui Rumah Perlindungan Sosial Anak (RPSA) Pelangi. Indonesian Journal of Public and Management Review, 4(3).
Fattah, D. (2013). Teori Keadilan Menurut John Rawls. JURNAL TAPIS : Jurnal Teropong Aspirasi Politik Islam, 9(2), 30–45.
Ilham, A. R., & Andri, S. (2020). Evaluasi Program Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Dan Sejahtera (P2WKSS). Jurnal Kebijakan Publik, 11(2), 89-96.
Khairullah, M. R., & Zulkarnaini, Z. (2017). Evaluasi peraturan daerah nomor 2 tahun 2013 tentang gerakan masyarakat maghrib mengaji di Kabupaten Kampar (Doctoral dissertation, Riau University).
Miles, M. B., Huberman, A. M., & Saldana, J. (2014). Qualitative Data Analysis A Methods Sourcebook (3rd ed.). California: SAGE Publications.
Moeloeng, L. J. (2021). Metode Penelitian Kualitatif (L. J. (2021). M. P. K. Moeloeng (ed.)). Bandung: Pt. Remaja Rosdakarya.
Muhtadi, M., & Choirunnisa, I. (2019). Implikasi Kualitas Pelayanan Program Keluarga Harapan terhadap Kepuasaan Penerima Manfaat di Kelurahan Beji Depok. Jurnal Pemberdayaan Masyarakat: Media Pemikiran Dan Dakwah Pembangunan, 3(2), 397–424. https://doi.org/10.14421/jpm.2019.032-08
Mukhaiyaroh, R., Darmawan, A., & Indartuti, E. (2024). Evaluasi Program Puspaga Dalam Upaya Pencegahan Kekerasan Anak Di DP3APPKB Surabaya (Studi Kasus Layanan Konseling). Journal of Administrative and Social Science, 5(1).
Nurudin. (2016). Ilmu Komunikasi: Ilmiah dan Populer. In D. B. P. Tinggi (Ed.), Surabaya: Raja Grafindo Persada.
Puspitasari, M., & Rodiyah, I. (2022). Keterlibatan Stakeholder dalam Implementasi Kebijakan Perlindungan Perempuan dan Anak Korban Kekerasan di Kabupaten Sidoarjo. Kolaborasi : Jurnal Administrasi Publik, 8.
Ramadhani, S. P., & Nurwati, N. (2022). Pentingnya Meningkatkan Kesadaran Orang Tua Agar Tidak Melakukan Tindak Kekerasan Terhadap Anak. Focus : Jurnal Pekerjaan Sosial, 4(2), 189–197. https://doi.org/10.24198/focus.v4i2.33729
Rohmah, P., & Lukman Arif. (2022). Evaluation of The Revitalization of Small Medium Industry Centers in Shopping Tourism in Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo. Jurnal Administrasi Publik Public Administration Journal, 12(2), 137–150. https://doi.org/10.31289/jap.v12i2.6992
Taufiqurokhman. (2014). Kebijakan Publik. Jakarta Pusat: Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Moestopo Beragama Pers.
Wahyudi, M. I., & Ilham, T. (2021). Media Sosial untuk Penguatan Fungsi Pelayanan. Civitas Consecratio: Journal of Community Service and Empowerment, 1(2), 85–98. https://doi.org/10.33701/cc.v1i2.1994.
DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jkp.v15i2.8464
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Jurnal Kebijakan Publik
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.